Breaking News

Hadiri Kegiatan Rutin PKK, Serma Abdul Kasid Babinsa Koramil 0607-08 Cikembar Berikan Pengarahan Kepada Kader PKK




SUKABUMI, beritaekspos.com - 
Bertempat di aula Desa Cimanggu Kaamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi pada Selasa 06/06/023,  Serma Abdul Kasid Babinsa Koramil 0607-08 Cikembar menghadiri acara rutin ibu-ibu tim penggerak PKK Desa Cimanggu.

Pertemuan rutin PKK kembali dilaksanakan bertempat di aula Desa Cimanggu dengan dihadiri Kepala Desa, para perangkat, Babinsa, dan para kader PKK dari tingkat RW.

Dalam kesempatan itu, Serma Abdul Kasid menyampaikan, kami selaku Babinsa memberikan pengarahan kepada seluruh kader tim penggerak PKK agar mereka selalu solid dan sinergi bersama seluruh unsur yang ada di desa. 

Pengarahan ini dalam rangka memberikan semangat untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas Kader PKK di Lingkungan desa Cimanggu,"Kata Serma Abdul Kasid kepada Beritaekspos.com Selasa (06/06/2023).

Menurut Serma Abdul Kasid, bahwa saat ini kaum perempuan harus berani tampil maju, tidak boleh malu dan takut untuk berpartisipasi mengisi pembangunan bangsa. dengan terus bersemangat menjalankan program dan membantu kesulitan masyarakat.

"Kami Harap dengan pertemuan rutin ini, para kader-kader PKK desa Cimanggu untuk kedepannya akan lebih maju, memiliki pemikiran-pemikiran yang bisa menginovasi seluruh masyarakat dari segala bidang, baik itu kesehatan, pendidikan, usaha kreatif, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat,"Pungkasnya. (d/O).
BACA JUGA BERITA LAINNYA