Pembubaran Panitia Pelantikan PWRI Kabupaten Sukabumi di Geopark Ciletuh Momentum Ajang Silaturahmi
SUKABUMI,"beritaekspos.com -
Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (DPC PWRI) Kabupaten Sukabumi menggelar acara penutupan sekaligus pembubaran panitia pelantikan Dewan Pimpinan Daerah (DPP) PWRI Kabupaten Sukabumi yang telah sukses dilaksanakan pada 22 Desember 2025 lalu.
Kegiatan penutupan panitia tersebut berlangsung di Homestay Anwar, kawasan Geopark Ciletuh, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (3/1/2026). Acara dipimpin langsung oleh Ketua DPC PWRI Kabupaten Sukabumi, Rizal Pane, dan dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus DPC PWRI Kabupaten Sukabumi serta perwakilan Dewan Penasehat.
Selain sebagai agenda resmi pembubaran panitia, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyampaian laporan pertanggungjawaban keuangan oleh Bendahara Umum DPC PWRI Kabupaten Sukabumi. Laporan tersebut mencakup seluruh pemasukan dan pengeluaran selama rangkaian persiapan hingga pelaksanaan pelantikan DPP PWRI Kabupaten Sukabumi.
Dalam pemaparannya, Bendahara Umum menyampaikan laporan keuangan secara terbuka dan transparan sebagai bentuk akuntabilitas organisasi. Seluruh pengurus yang hadir menyatakan menerima dan menyetujui laporan tersebut, sekaligus mengapresiasi kinerja panitia yang telah bekerja maksimal sehingga pelantikan dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
Ketua DPC PWRI Kabupaten Sukabumi, Rizal Pane, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan penutupan panitia ini bukan hanya sekadar menuntaskan tugas kepanitiaan, namun juga menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat soliditas antar pengurus.
“Kita berkumpul di sini tidak lain, yang pertama selain agenda pembubaran panitia, juga untuk bersilaturahmi ke kediaman Bang Anwar yang merupakan salah satu pengurus DPC PWRI Kabupaten Sukabumi,” ujar Rizal Pane.
Lebih lanjut, Rizal Pane menambahkan bahwa kegiatan tersebut juga dimanfaatkan sebagai ajang wisata jurnalistik sekaligus monitoring terhadap program pembangunan yang ada di wilayah Kabupaten Sukabumi, khususnya di kawasan Geopark Ciletuh yang telah dikenal secara nasional maupun internasional.
“Sekalian kita berwisata ke kawasan Pantai Geopark Ciletuh dan cek serta ricek program maupun pembangunan Pemerintah Kabupaten Sukabumi yang ada di wilayah ini,” tambahnya.
Ia berharap melalui kegiatan ini, kekompakan, kebersamaan, serta profesionalisme jajaran PWRI Kabupaten Sukabumi semakin terjaga dan meningkat. Dengan demikian, PWRI diharapkan mampu terus berperan aktif dalam menyajikan informasi yang akurat, berimbang, serta turut mengawal pembangunan daerah demi kepentingan masyarakat.
Acara penutupan panitia berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan, yang kemudian ditutup dengan ramah tamah serta kebersamaan seluruh peserta di kawasan wisata Geopark Ciletuh.
(Endang)

