Breaking News

Wabup Aep Kerahkan Dump Truck, Perbaiki Jalan Rusak di Interchange Karawang Timur




KARAWANG, beritaekspos.com - Wakil Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh langsung meninjau dan mendatangi lokasi Jalan Interchange Karawang Timur, Rabu (10/3/3/2021) sore.

"Banyak yang kontak saya, bahkan di berbagai media sosial keluhan masyarakat banyak sekali terkait keluhan jalan rusak, dan berlubang. Makanya, saya langsung tinjau lokasi, salah satunya di Interchange Karawang Timur ini saya perbaiki sementara," katanya saat diwawancarai di lokasi.

Wabup Aep mengakui, pasca banjir yang melanda beberapa waktu lalu menyebabkan kondisi jalan rusak di sejumlah wilayah di Karawang. 

Sebelumnya, kata Wabup, ada banyak keluhan dan aduan dari masyarakat Karawang terkait jalan rusak di Interchange Karawang Timur.

"Kita paham, jalan rusak itu banyak diberbagai wilayah di Karawang, ditambah lagi karena intensitas hujan, dan banjir, semakin menambah banyak kerusakan, dan jalan berlubang," akunya.

Untuk saat ini, katanya, pihaknya sementara menambal beberapa jalan yang memang memiliki mobilitas tinggi kendaraan.

"Seperti di Interchange Karawang Timur, saya bawa dump truk 2, dan Beko 1 untuk ditambal yang berlubangnya," ungkapnya.

Penambalan jalan tersebut diakuinya belum sepenuhnya maksimal karena sifatnya hanya sementara, dan tidak menggunakan anggaran pemerintah.

"Tapi minimal malam ini, dan beberapa hari ke depan jalan ini bisa dilalui dengan nyaman, soalnya ini merespon cepat apa yang dikeluhkan," ujarnya.

Selanjutnya, pihaknya sudah berkomunikasi dengan berbagai pihak, dari mulai Kemen PUPR, Jasa Marga, dan DPR RI terkait permasalahan jalan rusak.

"Saya sudah komunikasi dengan Kemen PUPR, Jasa Marga, dan DPR RI, rencana Selasa depan akan dibahas, dan ditindaklanjuti," katanya.

Hingga berita ini ditulis, penambalan jalan masih dilakukan oleh para pekerja.

(red)
BACA JUGA BERITA LAINNYA