Breaking News

Operasi Yustisi Masker Tingkat Desa Cijedil Tingkatkan Ketertiban Penggunaan Masker





CIANJUR, beritaekspos.com -
Operasi yustisi penggunaan masker dengan pemberlakuan Teguran sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya memakai masker, Kamis (15/4/2021)

Operasi tersebut dilaksanakan di pintu masuk kampung Gunung lanjung 2, Operasi yustisi khusus yang tidak menggunakan masker ini dipimpin oleh Aipda Agus Sulaeman selaku Babinkamtibmas Desa Cijedil.

Sasaran dari operasi yustisi ini adalah masyarakat umum dan tamu ke wilayah Desa Cijedil yang tidak mematuhi protokol kesehatan atau tidak memakai masker bagi yang melanggar langsung diberhentikan oleh petugas, operasi yustisi melibatkan, Babinkamtibmas, Babinsa, Kepala Desa Cijedil,Staff Desa dan Gugus tugas protokol kesehatan tingkat Desa.

Kepala Desa Cijedil Pudin mengabarkan
Berdasarkan pantauan di lokasi, hari ini kita melakukan kegiatan yustisi,untuk mencoba memutus mata rantai penyebaran covid -19 melalui operasi yustisi semua warga masyarakat dibiasakan memakai masker,opersi yustisi ini tidak cukup disini saja kita lakukan sosialisasi ke masjid – masjid, madrasah – madrasah pake stiker bagaimana percepatan covid – 19 ini cepat berlalu,dari desa Cijedil khusus nya umumnya Indonesia”tandasnya.

Bambang/Hendra B.
BACA JUGA BERITA LAINNYA