Home
/
DAERAH
/
Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Desa Cibatu
Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Desa Cibatu
SUKABUMI, beritaekspos.com -
Dalam rangka mewujudkan program pemerintah di bidang kesehatan, Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar Sertu Nugroho melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu di Desa Cibatu Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Sabtu (02/12/23).
Sertu Nugroho mengatakan, Kegiatan posyandu dilaksanakan di aula Balai Desa Cibatu yang digelar oleh kader dan tim kesehatan dari puskesmas Cikembar.
"Kegiatan Posyandu yaitu pemeriksaan dan penimbangan balita serta pemeriksaan ibu hamil,"Ungkap Sertu Nugroho kepada beritaekspos.com Sabtu (02/12/23).
Sertu Nugroho menyampaikan, Pendampingan dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang sedang melaksanakan posyandu.
"Dengan kegiatan posyandu diharapkan, para balita dan ibu hamil dapat terpantau kesehatannya sehingga Kedepan mereka bisa tumbuh sehat dan cerdas, "Pungkasnya. (de).
BACA JUGA BERITA LAINNYA
Babinsa Koramil 0607-08/Cikembar Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Desa Cibatu
Reviewed by beritaekspos.com
on
Desember 01, 2023
Rating: 5
