Breaking News

Bahu Jembatan Cibereum Pangatikan Longsor




GARUT, beritaekspos.com - 
Jembatan penghubung antara Desa Cimaragas, Desa Babakan Loa, dan Desa Sukarasa, saat ini terpantau besi pembatas hilang, pinggir bahu jalan kiri kanan tanah jalan longsor, bertempat di lokasi Kampung lembur panjang Desa Cimaragas, Kecamatan Pangatikan. Rabu, 02 Pebruari 2022.

Menurut Plt. Sekmat Pengatikan Indra Arica Rahman, SE, MM. Mengatakan usulan yang sangat penting untuk Tahun 2022 program infrastruktur pembangunan jembatan penghubung antara tiga Desa, untuk menghindari jalannya putus.

"Fokus utama jembatan yang berbatasan antara tiga Desa tersebut sudah menggantung hampir satu setengah meter, Alhamdulillah Ibu Kadis PUPR sudah memerintahkan stafnya untuk mengecek jembatan, mudah-mudahan itu bisa menjadi prioritas pembangunan di tahun 2022" Harapnya

"Kalau dinanti-nanti takutnya jembatan Cibereum tersebut putus, sebagai akses perjalanan ke dua Kecamatan antara lain; Kecamatan Sukawening, Kecamatan Karangtengah dan juga masyarakat di sekitar tiga Desa"
Ujarnya usai Musrenbang RKPD 2023

"Adapun penyebabnya kerusakan kontruksi jembatan tersebut karena faktor usia (bangunan sudah lama), banyaknya sampah, bahu jalan longsor karena teraliri drainase air yang cukup tinggi"

Ditempat terpisah salah satu warga Enjang mengatakan jembatan Cibereum penghubung tiga Desa itu, saat melintas mobil dram truk jembatan tersebut terasa bergetar dan menghawatirkan. Pungkasnya

(Beni)
BACA JUGA BERITA LAINNYA